arrow_back

Detektif Sekolahan

arrow_forward

Dengan menyebut nama Allah, Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang. Segala puji bagi Allah, Tuhan semesta alam yang telah memberi rahmat sehingga terciptanya buku ini. Shalawat serta salam tak lupa kita sampaikan kepada Nabi Muhammad SAW. yang telah membawa dari alam kegelapan menuju alam yang terang benderang.

Terima kasih juga saya ucapkan kepada teman saya, Muhammad Najib yang telah berkenan membuatkan ilustrasi untuk karakter orisinil dari kedua tokoh utama dalam buku ini dan saya jadikan sebagai sampul. Bantuannya turut menghias buku ini. Kami sebelumnya pernah bekerja sama sebelumnya di dunia nyata untuk sebuah proyek kecil.

Detektif Sekolahan adalah buku yang diceritakan berasal dari diary Muhammad Idris dan terkadang Ahmad Firdaus. Mereka berdua adalah siswa MA Sukamawar kelas X, masing-masing dalam jurusan Agama dan Bahasa. Dalam buku ini, mereka menceritakan kasus yang mereka hadapi dan coba pecahkan selama menjadi anak sekolahan.

Cerita ini mengambil latar tempat di kota-kota fiksi, seperti Kota Sukamawar, Kebun Melati, Pasir Putih, Kota Dingin dan Kota Harapan. Di tempat-tempat tersebut, mereka menghadapi berbagai kasus yang unik.

Dalam perjalanan, mereka juga harus menghadapi berbagai tantangan seperti: Zain yang dulunya wakil ketua OSIS di MA Sukamawar namun mengabdikan dirinya sebagai seorang perancang kasus kejahatan; Dimas yang dipekerjakan oleh Kepolisian Kebun Melati karena kemampuan deduksinya yang membantu menemukan pelaku kejahatan namun juga Zain sebagai seorang ilusionis untuk menghiasi kasus yang dia ciptakan; dan Bagus sebagai ayah dari Zain yang dulunya kepala sekolah di MA Sukamawar namun sekarang menjadi ketua dari sebuah organisasi kejahatan yang menamai diri mereka Winter Flowers.

Di balik semua kasus itu, ada satu kebenaran yang harus mereka ketahui, yakni tentang identitas mereka. Semua fakta mengarah bahwa Idris dan Firdaus bersaudara.

Lubang dalam alur sudah menjadi musuh abadi bagi para penulis, begitu pula yang dialami oleh buku ini. Versi yang Anda baca sekarang, sudah mengalami berbagai perubahan seperti kasus-kasus ditambahkan untuk melengkapi sekaligus menjelaskan cerita yang sangat terasa loncatannya. Dengan revisi total ini, saya sangat berharap pembaca semakin menyukai karya ini.

Cerita ini telah selesai pada Juli 2020 dan mendapat revisi pada Oktober 2020 sehingga berisikan 19 kasus dan 1 epilog dengan Author’s Note, 4 bagian bonus dan 1 kasus istimewa yang harus dibaca berurutan. Revisi ulang dilakukan pada April 2021 dan semua isi dipisah menjadi 4 buku. Jika Anda membacanya secara acak, memilih satu kasus dari daftar isi, saya takut Anda bingung dalam memahami jalan cerita dan malah bertanya siapa ini dan itu.

Melalui kata pengantar ini pula, saya menegaskan bahwa kesamaan nama tokoh dan tempat bukanlah sebuah kesengajaan. Tidak ada maksud untuk menyudutkan pihak manapun.

Buku ini ditujukan untuk remaja muda (13 tahun ke atas) namun tetap dibimbing oleh orang tua karena mengandung adegan kekerasan, mengganggu dan mungkin tidak layak untuk dibaca. This story was rated Restricted for below 13 years old for Violence and Disturbing Content also Parental Guidances are advised.

Saya menyadari bahwa masih terdapat kesalahan dan kekurangan dalam buku ini sehingga memerlukan kritik dan saran dari Anda sebagai pembaca. Selamat membaca!

Komentar